Ketua Umum Ikatan Alumni Institut Teknologi Bandung (ITB) Daerah Jakarta periode 2015-2019, Abdi Munif mendorong peran aktif alumni ITB dalam pembangunan ibukota negara yang manusiawi, antikorupsi, dan beradab.
Hal itu disampaikan Munif usai terpilih sebagai ketua dalam Musyawarah Daerah IA ITB Jakarta yang digelar di Rumah Alumni ITB di kawasan Jakarta Selatan, akhir pekan lalu.
Dalam Musda itu, Munif yang merupakan alumni Teknik Geodesi ITB angkatan 1987, mendulang 327 suara, mengalahkan Poempida Hidayatulloh (Teknik Kimia, angkatan 1990) dan Yadi Heryadi (Teknik Elektro, angkatan 1993).
Munif mengatakan, pada masa kepengurusannya mendatang, IA-ITB Jakarta akan mendorong para alumni yang memiliki kepakaran dalam berbagai bidang untuk berkontribusi dan meningkatkan peran-serta mengatasi berbagai masalah di kawasan Daerah Khusus Ibukota Jakarta dan sekitarnya (bodetabektangsel).
“Mereka diharapkan bisa membantu menjawab persoalan yang dihadapi Ibukota negara, Jakarta dan kawasan pendukung di sekitarnya, seperti masalah tata kota, lingkungan, transportasi dan banjir. Serta mendorong peran aktif alumni ITB dalam pembangunan ibukota negara yang manusiawi, antikorupsi, dan beradab," ujar Munif.
Sekedar informasi, pemilihan Ketua IA ITB Jakarta kali ini, menggunakan aplikasi i-voting (aplikasi pemilu via Internet), melengkapi pencoblosan langsung di TPS yang biasa digunakan selama ini. Sistem pemilihan ketua dengan dual-methode ini memberikan kesempatan yang lebih luas bagi para anggota IA-ITB untuk dapat menentukan pilihannya secara fleksibel.
Selain memilih ketua baru, Musda IA ITB Jakarta juga menerima pertanggungjawaban kepengurusan sebelumnya yang dipimpin oleh Hendry Harmen, alumnus Teknik Sipil angkatan 1984.
© Copyright 2024, All Rights Reserved