Kementerian Perhubungan (Kemenhub) terus melakukan pencarian terhadap korban kapal kayu wisatawan yang tenggelam di perairan Kelurahan Penyengat, Kecamatan Tanjung Pinang Kota, Kota Tanjung Pinang, Kepulauan Riau, Minggu pagi (21/08).
Kapal kayu yang mengangkut wisatawan tenggelam di perairan Kelurahan Penyengat, Kecamatan Tanjung Pinang Kota, Kota Tanjung Pinang, Kepulauan Riau, Minggu pagi.
Hingga pukul 14.30 WIB, tercatat ditemukan dua penumpang luka-luka dan 10 penumpang meninggal dunia, sementara lima lainnya masih belum ditemukan.
"Total penumpang ada 17 orang, termasuk satu orang pengemudi kapal, dua anak-anak dan 14 dewasa," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho, Minggu sore (21/08).
Sementara, Direktur Perhubungan Laut Kemenhub Tonny Budiono memerintahkan petugas Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) untuk melakukan pertolongan terhadap para korban kecelakaan tersebut.
"Kami telah mengerahkan kapal dan petugas KPLP dari pangkalan Tanjung Pinang dan Tanjung Uban dan koordinasi dengan tim SAR dan instansi terkait untuk segera memberikan pertolongan dan pencarian korban kecelakaan kapal," kata Tonny.
Tonny mengatakan, saat ini kapal Patroli KPLP KN 431, KN 521 dan KN 5008 serta tim SAR masih terus mencari korban kecelakaan dan memaksimalkan pencarian dengan memanfaatkan peralatan pencarian korban tenggelam dengan optimal.
Tonny pun meminta semua pihak agar bersabar menunggu hasil pencarian tim KPLP dan tim SAR. "Saya minta semua pihak untuk bersabar karena petugas KPLP kami dan tim SAR sedang bekerja keras untuk memberikan pertolongan dan pencarian korban kecelakaan kapal," kata Tonny.
Tonny menjelaskan, kapal kayu tersebut merupakan kapal tradisional di bawah 7 gross tonnage (7 GT). Adapun mengenai penyebab kecelakaan kapal, pihak Kemenhub menyerahkan sepenuhnya kepada Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) untuk melakukan penyidikan terhadap penyebab kecelakaan kapal.
© Copyright 2024, All Rights Reserved