Ketua DPR Setya Novanto berharap aksi demonstrasi yang digelar besok, Selasa (21/02) atau "aksi 212" berjalan dengan tertib. Novanto mengimbau mereka mematuhi aturan demi kepentingan masyarakat yang lebih luas.
“Kami yakin pendemo-pendemo (punya) keinginan kuat untuk disiplin," kata Novanto di DPR, Jakarta, Senin (20/02).
Novanto mengaku dirinya menghargai para pendemo tapi dia meminta mereka juga memberi contoh yang baik untuk masyarakat.
"Kami minta intinya kepada seluruh pendemo suasana tenang, aman, dan diberikan. Kepentingan yang terbaik untuk masyarakat, tidak ada gangguan-gangguan," kata Novanto.
Ketua Umum Partai Golkar itu menyerahkan sepenuhnya soal pengamanan aksi demontrasi tersebut pada penegak hukum. Sebab semuanya ada aturan.
"Agar suasana tetap berjalan tenang dan tidak ada masalah," kata Novanto,
Forum Umat Islam (FUI) akan menggelar aksi "Aksi 212" jilid II di Gedung DPR/MPR, Selasa (21/02).
Mereka menuntut penonaktifan segera atas Basuki Tjahaja Purnama sebagai Gubernur DKI Jakarta. Alasan mereka, Ahok kini menjadi terdakwa dalam kasus penistaan agama – yang tengah disidangkan di Pengadilan Negeri Jakarta Utara – dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara.
© Copyright 2024, All Rights Reserved