Perusahaan Listrik Negara (PLN) PLN melakukan modifikasi manuver beban pada gardu induk Senayan yang memasok setrum ke kawasan Senayan dan Monas. Yakni dengan dengan menyiapkan genset cadangan dan UPS (uninterupted power supply) mobile untuk acara pesta rakyat.
PLN juga menyiagakan peralatan cadangan seperti trafo mobile, unit kabel bergerak untuk situasi kontigensi. Di luar itu, persero juga telah memastikan cadangan PLTD Senayan kapasitas 16,5 MegaWatt untuk menjadi back up pasokan listrik di kompleks parlemen Senayan.
Berbagai pekerjaan tadi dilakukan sebagai pendukung untuk menjamin pasokan listrik ke Gedung MPR/DPR pada saat pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, Joko Widodo-Jusuf Kalla.
Manajer Senior Komunikasi Korporat PLN, Bambang Dwiyanto, mengatakan perusahaan telah melakukan pemeliharaan dan uji coba fungsi pada semua peralatan listrik yang memasok kawasan penting untuk rangkaian acara pelantikan.
PLN juga mengecek pasokan listrik untuk kawasan istana negara dan Silang Monas.
"Untuk memastikan peralatan bekerja dengan baik dan mitigasi apabila ada permasalahan teknis," kata Bambang, Minggu (19/10).
Bambang menjelaskan, PLN menyiagakan petugas yang akan menjaga titik-titik utama pada gedung MPR, DPR dan DPD pada hari pelantikan.
© Copyright 2024, All Rights Reserved