Pihak keamanan Belgia merilis foto 3 pelaku pengeboman di bandara Internasional Zaventem, Brussels pada Selasa (22/03) kemarin. Salah seorang pelaku diduga melarikan diri setelah meledakkan bom.
Aparat keamanan Belgia meminta bantuan masyarakat untuk mencari seorang pelaku yang diduga telah melarikan diri. Dari foto yang ditampilkan, pelaku ini terlihat menggunakan jaket lengan panjang dan menggunakan topi berwarna hitam. Ia tampak berjalan bersama 2 rekannya sambil mendorong sebuah troli yang di atasnya membawa sebuah tas berwarna hitam.
"Polisi tengah melacak identitas pelaku," ujar pihak keamanan Belgia dalam sebuah pernyataannya.
Sementara itu, 2 pelaku lainnya digambarkan mengenakan baju lengan hitam panjang dan masing-masing mendorong sebuah troli di depannya. Pria yang berada di sebelah kiri gambar terlihat lebih kecil dibandingkan rekan yang berada di sebelahnya. "Mereka diduga sebagai pelaku bom bunuh diri," ucap juru bicara kantor kejaksaan, Eric Van der Sijpt.
Kedua pelaku yang melakukan bom bunuh diri juga mengenakan sarung tangan di bagian tangan kiri mereka. Diduga mereka berupaya menyamarkan detonator yang mereka bawa. Perlu diketahui, dua bom meledak di bandara dan bom ketiga berhasil dijinakkan oleh pihak keamanan.
ISIS mengklaim bertanggung jawab atas pengeboman di Brussels yang menewaskan 35 orang dan melukai 131 orang lainnya. ISIS menyebut pelaku mengenakan rompi bunuh diri. Pernyataan ISIS ini diposting lewat jalur online dan menyebut kelompok itu bagian dari pasukan kekhalifahan dan melakukan serangan serangan terhadap tentara salib di Belgia.
© Copyright 2024, All Rights Reserved