Hari ini, Kamis (22/01) hingga besok, Presiden Joko Widodo akan berkantor di Istana Bogor, Jawa Barat. Presiden menggelar pertemuan dengan bupati sejumlah daerah.
“Rapat koordinasi (rakor) ini merupakan tindak lanjut dari arahan Presiden pada acara Musrenbang RPJMN Tahun 2015-2019, pada 18 Desember 2014 lalu," terang Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, kepada pers di Bogor, Kamis (22/01).
Pelaksanaan rakor melibatkan peran dan kerjasama Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) dan Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi).
Hari ini, peserta pertemuan yang berasal dari Aceh (18 kabupaten), Sumatera Utara (25 kabupaten), Sumatera Barat (12 kabupaten), Jambi (9 kabupaten), Riau (10 kabupaten), Kepulauan Riau (5 kabupaten), Bengkulu (9 kabupaten), dan Sumatera Selatan (13 kabupaten).
“Rakor ini adalah untuk membahas agenda prioritas pemerintahan dan pembangunan, mencakup antara lain kedaulatan pangan, infrastruktur, potensi kelautan, sumber daya alam dan energi," terang politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan itu.
Tjahjo menambahkan, rakor juga bakal membahas mengenai masalah kendala dalam perizinan, pelayanan, tumpang tindih peraturan perundang-undangan, serta ego sektoral.
“Bapak Presiden diharapkan dapat mendapatkan masukan dari para bupati dan walikota, dan memberikan arahan terkait isu-isu strategis, yang merupakan representasi publik di daerah. Dan para bupati dan wali kota dapat menindaklanjutinya di daerah masing-masing," tandas Mendagri.
© Copyright 2024, All Rights Reserved