Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), mengaku kecewa dengan situs yang memiliki domain revolusimental.go.id itu. Hal itu disampaikan Sekretaris Menko PMK, Sugihartatmo, Kamis (27/08).
"Ya jelas ibu tidak puas dengan tim kita. Tapi ini pelajaran bagi pengembangan ke depan," kata Sugihartatmo soal tanggapan Puan atas polemik tersebut.
Menurut Sugihatatmi, pesan lainnya, Puan memerintahkan agar dilakukan evaluasi total situs yang diluncurkan pada awal pekan ini. Evaluasi itu meliputi sisi teknik situs dan tim pengembang situs.
"Ganti tim? O... iya. Tim itu mesti dievaluasi total. Pesan lainnya harus kami sadari bersama gerakan revolusi mental ini adalah gerakan semua komponen bangsa," kata Sugihartatmo.
Untuk itu, Puan meminta siapapun untuk memberi masukan ke Kemenko PMK demi kebaikan. Puan juga meminta masukan yang muncul dari masyarakat harus diakomodasi dengan baik.
Sebelumnya, Sugihartatmo mengatakan, situs itu memang dibuat dengan melibatkan dua unsur yaitu unsur internal Kemenko PMK dan unsur luar. Namun sayangnya, Sugihartatmo enggan menyebutkan tim luar yang turut terlibat dalam pembuatan situs.
Dalam peluncuran situs revolusi mental awal pekan ini, Puan Maharani menjelaskan laman ini ditujukan agar rakyat Indonesia bisa mengetahui informasi terkini tentang pemerintah dan berkontribusi langsung dalam gerakan revolusi mental. Kementerian yang dipimpinnya itu bertugas mengkoordinasi gerakan nasional tersebut.
© Copyright 2024, All Rights Reserved