Sesi pagi perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia, Selasa (25/10), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat. Pukul 09.10 indeks bergerake menguat sebesar 9,07 poin atau 0,17 persen di posisi 5.430,07.
Indeks masih melanjutkan penguatan hari sebelumnya, meskipun bursa regional sebagian besar memerah. Investor domestik menopang penguatan IHSG di awal pembukaan.
Sebanyak 128 saham diperdagangkan menguat, 46 saham melemah dan 72 saham stagnan. Saham-saham yang menopang indeks pagi ini di antaranya adalah BRMS, PGAS, BNII, CASA, TARA, dan DOID.
Ada pun nilai tukar rupiah pada pagi ini melemah terhadap dolar AS. Mengutip data Bloomberg, menyebutkan, rupiah diperdagangkan di Rp13.023 per US$1.
© Copyright 2024, All Rights Reserved