Golkar hasil Munas Bali di bawah pimpinan Aburizal Bakrie (Ical) menyatakan, akan membahas rencana untuk bergabung sebagai partai politik pendukung pemerintah. Rencana itu akan dibahas dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Golkar yang akan digelar akhir Januari ini.
Kabar tersebut jelas disambut baik pihak Istana. Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengatakan, bersyukur bila Golkar di bawah Ical benar-benar ikut bergabung dengan pemerintah. “Ya, semuanya mau dukung. Ya alhamdulillah wa syukurillah," ujar Pramono kepada pers di Istana Presiden, Jakarta, Rabu (06/01).
Meski demikian, Pramono mengatakan, pemerintah tak akan ikut campur dalam konflik tyang terjadi di internal Golkar. Pramono mengatakan, PDIP selaku partai terbesar pendukung Jokowi-JK juga tidak mau ikut campur.
“Yang jelas pemerintah tidak mau ditarik-tarik dalam persoalan perbedaan konflik di internal partai. Siapa pun itu, termasuk partai saya," ujar Pramono.
Sebelumnya , Wakil Ketua Umum Golkar Nurdin Halid mengatakan, usulan mendukung pemerintah itu berasal dari DPD I Golkar. Usulan itu akan dibahas dan diputuskan dalam Rapimnas, pada akhir Januari 2016. “Untuk dibahas dalam Rapimnas apakah di luar pemerintahan atau bergabung dengan pemerintah. Tapi bukan KIH," ujarnya, Selasa (05/01) lalu.
© Copyright 2024, All Rights Reserved