Sebanyak 11 desa di 4 kecamatan di Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, kebanjiran. Di salah satu desa, ketinggian air bahkan mencapai 3 meter. Warga pun mengungsi.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Musi Banyuasin, Haryadi, mengatakan, banjir dipicu meluapnya sungai Batang Hari akibat curah hujan tinggi beberapa minggu terakhir. Debit air yang terus meningkat, membuat luasan banjir semakin parah.
"Hari ini, desa Lubuk Buah sudah terendam hingga 3 meter. Ketinggian air berada di tengah desa yang padat penduduk," ujar Haryadi.
BPBD mengimbau masyarakat yang tinggal di kawasan tepi sungai agar segara mengungsi ke posko yang telah disediakan. Ada 4 posko utama di desa Lubuk Buah.
Kecamatan yang terdampak luapan sungai antara lain, Lais, Sanga Desa, Batang Hari Leko dan Bayung Lencir. Total warga terdampak ratusan kepala keluarga.
© Copyright 2024, All Rights Reserved