Politisi PDIP Deddy Yevri Sitorus mengungkapkan ada dua orang aktor yang menjadi dalang memanipulasi 5 kader PDIP menggugat Surat Keputusan (SK) Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri soal perpanjangan kepengurusan DPP PDIP.
Dua orang yang disebut Deddy tersebut adalah mantan aktivis yang sekarang sudah berubah dan bermukim di Menteng dan satunya lagi mantan kader PDIP yang sudah dipecat.
Menurut Deddy aksi dua orang tersebut kasak kusuk di Istana menjilat Presiden Joko Widodo (Jokowi) di akhirnya masa jabatannya.
Pemicunya karena SK perpanjangan kepengurusan DPP PDIP disahkan oleh Menkumham era Yasonna Laoly tanpa sepengetahuan "Pak Lurah".
"Hati-hati dek, jangan main api nanti terbakar. Jangan menguji batas kesabaran. Semua akan ada reaksinya, tunggu saja," kata Deddy Sitorus tanpa menyebut jelas siapa yang dimaksud dengan panggilan Dek.
Di sisi lain, beredar kabar nama Anggiat BM Manalu disebut sebagai sosok yang menjebak 5 kader PDIP yang menggugat SK Kepengurusan DPP PDIP.
Gugatan 5 kader PDIP mencatat Anggiat BM Manalu sebagai penerima kuasa dalam sebuah surat meminta Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) cabut SK pengesahan pengurus DPP PDIP 2024-2025.
Ada pun rencana Anggiat tersebut diduga untuk menganggu Megawati dan kursi Ketua Umum PDIP.
Namun akhirnya 5 kader PDIP itu mengungkapkan bahwa mereka dijebak dan ditipu untuk memberikan tanda tangan di kertas kosong dan diimingi uang Rp300.000.
“Pada kesempatan malam ini, saya menyatakan atau mengklarifikasi bahwa kami merasa dijebak dengan adanya surat gugatan yang ditujukan kepada ketua umum kami, kami cuman hanya dimintakan tanda tangan di kertas kosong, setelah itu kami diberikan imbalan Rp300.000,” kata Jairi, salah satu nama yang dicatut dalam gugatan ke PTUN tersebut.
Profil Anggiat sendiri diungkap oleh Guntur Romli lewat akun X miliknya. Diungkap bahwa Anggiat pernah ada di Partai Golkar.
Entah apakah saat ini Anggiat masih menjadi bagian partai Pohon Beringin tersebut atau tidak.
Anggiat diketahui pernah jadi Wasekjen Depinas Soksi Serta Pengurus Bakastratel DPP Golkar.
"Dari rekam jejak melalui poster dan berita online tahun 2019, Anggiat BM Manalu adalah Pengurus Bakastratel DPP Golkar, Wasekjen Depinas Soksi dan Caleg DPR RI Partai Golkar Nomor Urut 10 dari Dapil Sumut III," ungkap Guntur Romli.
Anggiat BM Manalu juga menyebut dirinya merupakan advokat yang bergerak di aktivis hukum dan penegakan demokrasi.(*)
© Copyright 2024, All Rights Reserved