Jumlah warga miskin Jakarta mengalami peningkatan pada era kepemimpinan Gubernur Basuki Thajaja Purnama (Ahok). Hal itu diakui sendiri oleh Ahok tersebut dalam laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ) di hadapan anggota DPRD DKI Jakarta, Senin (06/04).
"Jumlah warga miskin meningkat bila dibandingkan dengan tahun 2013," kata Ahok.
Dalam LKPJ tersebut, Ahok mengungkan, jumlah warga miskin di DKI Jakarta terhitung sejak bulan September 2014 setara dengan 4,09 persen (412.790 jiwa) dari keseluruhan jumlah penduduk DKI.
Sedangkan, pada tahun 2013, jumlah warga miskin di DKI setara dengan 3,72 persen (371.700 jiwa) dari seluruh warga DKI.
© Copyright 2024, All Rights Reserved