Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, mengatakan, langkah inovatif dan terobosan baru menjadi tantangan Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Mohamad Tonny Harjono sebagai pemimpin matra Angkatan Udara yang baru.
"Saya ucapkan selamat bertugas pada Marsekal Tonny Harjono, laksanakan amanah jabatan dengan sebaik-baiknya, serta lakukan terobosan-terobosan inovatif dan kreatif sesuai dengan marwah TNI AU yang sarat ilmu pengetahuan dan teknologi," kata Agus saat upacara serah terima jabatan di Taxi Echo Way Lanud Halim Perdanakusuma, Jumat (5/4/2024).
Pada kesempatan itu Panglima TNI berharap Tonny untuk cepat beradaptasi. Sebab ke depan matra udara akan segera mendapatkan alutsista modern yang baru.
"Jaga tingkat kesiapan operasi dan kemampuan pemeliharaan seluruh alutsista yang dimiliki mulai dari pesawat, radar, rudal, hanud (Pertahanan Udara) dan lain sebagainya," kata Agus.
Terakhir, Agus juga memuji kepempimpinan Marsekal Fadjar yang telah memimpin Angkatan Udara beberapa tahun belakang.
"Marsekal Fadjar telah bekerja dengan prima dan berhasil menyelesaikan berbagai macam tantangan tugas dalam rangka membina kekuatan dan meningkatkan profesionalisme personil TNI AU. Marsekal Fadjar juga sangat cermat dan teliti dalam rangka mewujudkan visinya yang ingin menjadi Angkatan Udara yang disegaini di kawasan," kata Agus.[]
© Copyright 2024, All Rights Reserved