Bakal Calon Gubernur Banten, Airin Rachmi Diany masuk radar Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Bahkan PDIP Banten telah menyiapkan kader internal untuk bisa dipasangkan dengan Airin.
Tim Penjaringan Pilkada DPD PDIP Banten, Muhlis mengaku sedang menjalin komunikasi dengan mantan Walikota Tangerang Selatan itu. Misinya, PDIP ingin menduetkan Airin dengan Ade Sumardi.
"Kami terus komunikasi dengan Airin. Prinsipnya ketika rekomendasi turun, kami sudah siap secara mesin partai, kita kan kerja kolektif," kata Muhlis kepada wartawan, Selasa (2/7/2024).
PDIP Banten juga sudah mengantongi surat tugas dari DPP agar mengampanyekan Ade Sumardi hingga ke anak ranting.
"Kami sudah mendapatkan surat tugas dari DPP partai untuk Ade Sumardi sampai ke anak ranting," jelasnya.
Airin telah mendapat tugas langsung dari Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto untuk maju sebagai Calon Gubernur Banten. Tugas tersebut juga diterima Airin meski tercatat mengantongi suara tertinggi pada Pileg 2024 untuk Dapil III Banten.
"Wajib hukumnya untuk kita bekerja keras memenangkan Ibu Airin sebagai Gubernur Banten," kata Airlangga di DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli, Jakarta Barat, Minggu (23/6) lalu. []
© Copyright 2024, All Rights Reserved