Postur Kabinet yang akan dibentuk oleh Presiden dan Wakil Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) - Jusuf Kalla kembali berubah. Berbeda dengan susunan kabinet yang dirilis sebelumnya, kali ini, kabinet akan terdiri dari 33 kementerian dengan 4 Kementerian Koordinator.
"Nanti kalau sudah final betul akan kami umumkan. Tapi sampai hari ini, 33 (kementerian). Menko ada 4. Ini akan kami umumkan kalau sudah final," ujar Gubernur DKI Jakarta itu, Jumat (10/10).
Menurut Jokowi sosok yang akan mengisi kabinetnya berasal dari unsur profesional murni, dan profesional dari kader partai. "Itulah yang kami atur agar betul-betul yang memegang kementerian itu orang-orang yang profesional, yang betul mengerti bidang yang akan dikerjakan, dikelola," ujar dia.
Saat ini nama-nama calon yang akan duduk di kabinet mulai mengerucut, dari awalnya sekitar 200 nama, kini tinggal puluhan. Nama-nama tersebut sudah diplotkan di pos-pos kementerian tertentu.
"Sudah isi semuanya di pos-pos (Kementerian) itu, sudah isi semuanya, tapi isinya ada 4, 5, 2, makanya disaring jadi satu- satu," terang Jokowi.
Bulan lalu, Jokowi menyampaikan postur kabinetnya akan diisi oleh 34 kementerian dengan 3 menteri koordinator. Ada 18 kementerian yang akan diisi oleh profesional murni dan 16 pos menteri lainnya merupakan jatah partai politik. Kabinet ini tidak lagi berisikan Wakil Menteri, kecuali untuk pos Kementerian Luar Negeri.
© Copyright 2024, All Rights Reserved