Setelah hadir pada pelantikan Anies Baswedan-Sandiaga Uno sebagai Gubernur-Wagub DKI Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyempatkan diri menengok mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), yang kini sedang menjalani masa tahanan di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok.
Kunjungan tersebut, diposting AHY lewat akun Instagram @agusyudhoyono miliknya. AHY memposting secarik kertas yang merupakan tulisan tangan Ahok. Dalam keterangan foto, mantan rival Ahok di Pilgub DKI Jakarta 2017 itu bercerita Ahok menerima dirinya dengan sangat baik. Keduanya saling bercerita dan mendukung satu sama lain.
Tulisan Ahok tersebut berisi ucapan terima kasih. “Yang saya banggakan Mas Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Terima kasih atas kunjungan dan dukungannya untuk saya dan keluarga. Saya doakan Mas Agus sehat, penuh sukacita dan damai sejahtera menyertai keberhasilan dalam hidupnya.”
Tak lupa pula, Ahok menitipkan salam hormatnya untuk mantan Presiden SBY dan ibu Ani Yudhoyono, orang tua AHY. “ Salam hormat utk Bapak SBY dan Ibu Ani Yudhoyono," tulis surat Ahok itu.
AHY mengungkapkan, dia dan Ahok saling bercerita tentang aktivitas masing-masing dalam pertemuan tersebut. Keduanya juga saling mendoakan.
“Kami saling bercerita tentang kehidupan dan saling mendoakan semoga ke depan kami berdua bisa menjadi manusia yang lebih baik, dan bermanfaat untuk orang banyak," kata AHY.
AHY mengaku, sudah sejak lama ingin menemui Ahok di Rutan Mako Brimob. Namun, keinginan itu baru dapat diwujudkan Direktur Eksekutif The Yudhoyono Institute itu pada Selasa, kemarin.
© Copyright 2024, All Rights Reserved