Harga emas global dibuka stabil pada perdagagan Jumat pagi ini (02/09), setelah sempat jatuh ke posisi terendahnya dalam dua bulan terkhir di sesi sebelumnya. Dilansir dari Reuters, Jumat 2 September 2016, harga emas di pasar spot internasional naik 0,1 persen menjadi US1,315 per ons. Logam kuning tersebut menyentuh level terendahnya pada kamis sejak 24 Juni lalu di level US$1.301 per ons.
Sedangkan, emas berjangka AS diperdagangkan hampir berubah pada hari ini di level US$1.317 per ons.
Sementara itu harga emas di dalam negeri justru mengalami kenaikan. Harga emas di PT Aneka Tambang Tbk (Antam) untuk pembelian di kantor Pulogadung hari ini, naik Rp1.000 per gram menjadi Rp603.000 per gram.
Berdasarkan data Unit Bisnis Antam harga emas untuk pembelian kembali (buyback), dibanderol naik Rp2.000 menjadi Rp553.000 per gram. Berikut ini, harga emas berdasarkan ukuran. Emas lima gram Rp2,87 juta, 10 gram Rp5,69 juta, 25 gram Rp14,15 juta, 50 gram Rp28,2 juta. Kemudian, emas 100 gram dibanderol Rp56,4 juta, 250 gram Rp141,7 juta, dan emas 500 gram dibanderol Rp281,3 juta.
Sedangkan, harga emas edisi batik 10 dan 20 gram dibanderol masing-masing Rp6,14 juta dan Rp11,88 juta. Sedangkan, emas edisi Idul Fitri untuk ukuran satu, dua dan lima gram dibanderol masing-masing, Rp678.000, Rp1,24 juta dan Rp2,94 juta.
© Copyright 2024, All Rights Reserved