Hari ini, Kamis (05/05), Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo akan mengadakan pertemuan dengan Menteri Luar Negeri dan Panglima Militer Filipina dan Malaysia. Pertemuan itu akan membicarakan penyanderaan oleh kelompok Abu Sayyaf dan keamanan jalur laut di perbatasan Filipina, Malaysia dan Indonesia.
Pertemuan tersebut dijadwalkan berlangsung di Gedung Agung, Kota Yogyarakarta, pukul 09.00 WIB pagi. “Besok pagi (Kamis) kami akan mengadakan pertemuan dengan menteri luar negeri dan panglima dari Filipina, Malaysia, dan Indonesia," kata Jokowi kepada pers usai menghadiri peringatan Isra Miraj di Pondok Pesantren API Tegalrejo, Magelang, Rabu malam (04/05).
Jokowi menyatakan, dalam pertemuan itu akan dibicarakan peristiwa penyanderaan warga negara Indonsia, yang dilakukan kelompok militan Filipina, Abu Sayyaf.
Pertemuan juga akan membahas pengamanan jalur rawan di perairan Kalimantan. "Kami ingin membuat patroli bersama. Nah, besok (Kamis) akan dirumuskan," kata Jokowi.
Jokowi berharap, ada kerjasama dan saling menjaga keamanan di wilayah perbatasan tiga negara sehingga ke depan tidak terjadi lagi peristiwa penyanderaan yang merugikan warga.
© Copyright 2024, All Rights Reserved