Sebuah perusahaan media asal Amerika Serikat (AS) Liberty Media mengakuisisi saham Formula One (F1) yang sebelumnya dipegang Delta Topco dan CVC Capital Partners yang telah menaungi F1 sejak 2005.
Dana yang dikucurkan untuk akuisisi tersebut mencapai $4,4 miliar atau setara Rp57,7 triliun. Untuk sementara, pihak Liberty Media dikabarkan telah menguasai 18,7 persen saham F1.
Perusahaan Amerika Serikat tersebut akan melunasi pembayaraan pada kuartal pertama 2017. Nantinya, Liberty Media akan menguasai 35,5 persen saham dari F1 dan menjadi pemilik baru perusahaan balapan jet darat tersebut.
"Kami sangat gembira menjadi bagian dari Formula One (F1)," kata CEO Liberty Media, Greg Maffei, seperti dilansir Autosport.
Maffei mengatakan, perspektif jangka panjang dan keahlian dengan aset media dan olahraga akan memungkinkan kami menjadi pengurus Formula One yang baik serta menguntungkan penggemar, tim dan pemegang saham.
Bernie Ecclestone yang sudah mengurus F1 selama 40 tahun, akan tetap dipertahankan oleh Liberty Media dan dijadikan sebagai CEO. Namun, perusahaan yang dimiliki oleh miliuner Amerika Serikat (AS), John Malone, itu akan menempatkan Chase Carey, yang saat ini menjabat sebagai wakil kepala 21st Century Fox, sebagai pemimpin baru perusahaan F1.
© Copyright 2024, All Rights Reserved