Partai Nasional Demokrat (Nasdem) menetapkan mengusung Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat Provinsi Sumatra Utara yang juga Gubernur Sumatra Utara Tengku Erry Nuradi, sebagai calon gubernur pada Pilkada Sumut 2018.
Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh mengatakan, Nasdem mendedikasikan diri untuk membangun tanah kelahiran Sumatra Utara dan kecintaan yang lebih konkrit untuk bangsa dan negara.
Penetapan Erry bersamaan dengan pelantikan DPW Partai Nasdem Sumut, serta pengukuhan rekomendasi untuk calon-calon kepala daerah kabupaten dan kota.
"Saudara Tengku Erry ini kita pikir-pikir bagus juga kalau dicalonkan jadi gubernur, apakah saudara-saudara setuju? Kalau setuju, kita harus mampu menempatkan calon kita yang saat ini menjadi gubernur untuk yang kedua kali. Kita sama-sama anak Medan ini, harus menjadi banteng di kampung sendiri dan di kampung orang," kata Paloh dalam orasi politik penetaan Tengku Erry Nuradi, di Medan, Minggu (12/11).
Paloh yakin dan percaya dengan kerja sama, koordinasi, dan sinergitas antara para bupati dan wali kota di Sumut. Mereka sepakat dan kompak menginginkan ada upaya pembangunan berkelanjutan di Sumut dengan menjatuhkan pilihan kepada Erry.
"Saya menganjurkan sebagai kakak mereka, pilihan kami dengan segala kekurangan yang masih ada di diri Tengku Erry, saya pikir dia yang terbaik untuk memimpin Sumut," kata Paloh.
Paloh mengingatkan Erry agar mulai bekerja lebih baik, meningkatkan sinergitas kerja, membuka wawasan, serta belajar dari segala kekurangan yang ada.
Paloh lalu meminta para bupati dan wali kota Medan meyakinkan masyarakat untuk memilih Erry.
© Copyright 2024, All Rights Reserved