Belum selesai protes warga Ferguson, atas kematian seorang remaja kulit hitam oleh tembakan polisi, kerusuhan bernuansa rasial kembali terjadi di Amerika Serikat. Kali ini di Staten Island, New York. Pada Sabtu (23/08), ribuan orang berunjuk rasa memprotes kematian seorang pria kulit hitam yang meninggal akibat dicekik polisi dalam sebuah upaya penahanan.
Eric Garner, 43, ayah 6 anak itu dituduh berjualan rokok secara ilegal. Ia diringkus beberapa orang polisi yang kebetulan berkulit putih setelah menolak ditahan pada 17 Juli lalu.
Sebuah video amatir memperlihatkan polisi melumpuhkan Eric dengan sebuah cekikan di leher. Saat itu, Eric sudah mengatakan, dia tak bisa bernafas akhirnya sebelum pingsan. Eric dinyatakan meninggal dunia akibat serangan jantung setelah sempat dibawa ke rumah sakit.
Menurut Kantor pemeriksa medis New York, Eric tewas karena kasus pembunuhan. Kematian pria ini kemudian memicu reaksi dan unjuk rasa di New York.
"Saya tak bisa bernafas" dan "Tak Ada Keadilan, Tak Ada Kedamaian" adalah slogan yang diteriakkan para pengunjuk rasa yang memadati Staten Island, 1 dari 5 wilayah setingkat kecamatan di New York.
Sejumlah pengunjuk rasa juga terlihat membawa spandu bertuliskan "Nyawa Kulit Hitam Berharga" di hadapan sepasukan besar polisi yang menjaga ketat aksi tersebut. Sejumlah toko tutup khawatir unjuk rasa ini akan berubah menjadi kekerasan seperti yang terjadi di Ferguson beberapa waktu lalu.
Para pengunjuk rasa menuntut agar Daniel Pantaleo, polisi yang mencekik Eric Garner, ditahan dan dikenai dakwaan. Kepolisian New York sudah menonaktifkan Pantaleo setelah insiden itu.
Kematian Michael Brown di Ferguson dan Eric Garner di Staten Island memicu perdebatan di AS terkait taktik yang digunakan polisi, khususnya saat menangani kasus yang melibatkan warga Afrika-Amerika. "Polisi di negeri ini terlalu bersikap militer. Terlalu banyak persenjataan. Senjata bukan sebuah jawaban, senjata bukanlah solusi," sebut pemrotes.
Seorang jaksa di New York mengatakan akan membentuk sebuah tim juri, sebuah panel warga sipil yang akan mendengarkan semua kesaksian dalam sidang tertutup, terkait kasus kematian Eric Garner.
© Copyright 2024, All Rights Reserved