Pengusaha Reza Chalid tidak memenuhi panggilan Mahkamah Kehormatan Dewan Perwakilan Rakyat(MKD), hari ini, Senin (14/12). Riza yang dijadwalkan memberikan keterangan, pukul 10.00 WIB, itu hingga pukul 10.30 WIB tak ada kabar beritanya.
"Belum ada konfirmasi," terang anggota MKD Sarifuddin Sudding kepada pers di Gedung DPR, Jakarta, Senin.
Riza dijadwalkan untuk bersaksi dalam sidang etik Ketua DPR, Setya Novanto. Ia bersama Novato bertemu dengan Presiden Direktur PT Freeport Indonesia Maroef Sjamsoedin, dimana pertemuan itu direkam Maroef.
MKD sudah memanggil Reza untuk pertama kali pada Kamis (03/12) lalu namun dia mangkir. Menkum HAM Yasonna Laoly menyebut, Reza berada di luar negeri.
Namun, keputusan pemanggilan paksa harus dibahas dulu di rapat pleno MKD. "Kita lihat nanti," ucap politikus Hanura ini.
Pada pukul 13.00 WIB nanti, MKD berencana mendengarkan keterangan Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan Luhut Pandjaitan. Luhut akan memanfaatkan forum ini untuk klarifikasi, terkait namanya yang disebut puluhan kali dalam rekaman percakapan tersebut.
© Copyright 2024, All Rights Reserved