Kurs Rupiah terhadap Dolar Amerika Serikat (AS) melemah pada Kamis (18/7). Pada perdagangan dibuka hari ini, Rupiah tertekan ke angka Rp16.163 per Dolar AS.
Data <i>Bloomberg</i>, Rupiah turun 0,39 persen atau 63 poin dari perdagangan hari sebelumnya. Adapun indeks Dolar terpantau naik 0,06 persen ke level 103,502.
Bukan hanya Rupiah yang melemah, beberapa mata uang negara Asia juga terpuruk, seperti Baht 0,14 persen, lalu Ringgit 0,05 persen, dan Dolar Singapura 0,03 persen.
Namun, ada juga yang menguat seperti Won Korea yang naik 0,03 persen, Yuan China 0,04 persen, dan Peso Filipina 0,01 persen, serta Rupee India menguat 0,02 persen.
Pelemahan Rupiah ini terjadi di saat kabar akan dilantiknya Thomas Djiwandono sebagai Wakil Menteri Keuangan II mendampingi Menteri Keuangan, Sri Mulyani.
Thomas yang akrab disapa Tommy akan dilantik sore ini. Ia telah tiba di kompleks Istana Presiden pukul 13.52 WIB dengan mengenakan jas abu-abu. []
© Copyright 2024, All Rights Reserved