Jabatan Kapolres Jakarta Selatan resmi diserah terimakan dari Kombes Mardiaz Kusin kepada Kombes Indra Jafar. Sedangkan Kapolres Tangerang Selatan diserah terimakan dari AKBP Fadli Widiyanto kepada AKBP Ferdi Irawan.
Upacara sertijab tersebut dipimpin langsung Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Azis di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (21/03) pagi. Sertijab juga dilaksanakan untuk posisi Direktur Sabhara dan Karo Operasional Polda Metro.
Acara sertijab digelar secara tertutup. Turut hadir Wakapolda Brigjen Purwadi dan sejumlah pejabat utama Polda Metro Jaya lainnya.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono mengatakan, rotasi sejumlah pejabat di lingkungan Polda Metro Jaya ini berdasarkan Surat Telegram bernomor ST/663/III/KEP/2018.
Posisi Kapolres Jakarta Selatan yang diisi oleh Kombes Mardiaz Kusin digantikan oleh Kombes Indra Jafar yang sebelumnya menjabat sebagai Kabid Propam Polda Jatim. Mardiaz dipromosikan menjadi Koorspripim Polri.
Jabatan Kapolres Tangsel yang dipimpin oleh AKBP Fadli Widiyanto digantikan oleh AKBP Ferdi Irawan yang awalnya menjabat sebagai Kasubdit Tipikor Ditkrimsus Polda Metro Jaya. Sedangkan Fadli dimutasikan menjadi Kapolres Jombang.
Argo menjelaskan, rotasi juga dilakukan untuk jabatan Karo Operasional Polda Metro Jaya. Jabatan yang awalnya diisi oleh Kombes Verdianto Iskandar digantikan oleh Kombes Hadi Slamet Supraptoyo.
Hadi sebelumnya menjabat sebagai Direktur Sabhara Polda Metro Jaya. Posisi yang ditinggalkannya kini diisi oleh Kombes Marsudianto.
© Copyright 2024, All Rights Reserved