Menghadapi pemilihan Gubernur DKI Jakarta, Tim penjaringan Partai Gerindra mengaku tengah melakukan pengumpulan dukungan data KTP seperti yang dilakukan calon independen. Partai itu menargetkan 2 juta KTP warga DKI.
Hal itu disampaikan Ketua Tim Penjaringan Gerindra Syarif kepada pers, Senin (14/03). “Saya sedang menyiapkan dukungan buat cagub Gerindra sebanyak 2 juta KTP," ujar
Meski dukungan KTP bukanlah syarat untuk mengajukan calon Gubernur dari parpol, Gerindra melakukan itu untuk memperkuat jaringan dukungan serta memperkuat mesin partai. Syarif mengatakan 2 juta orang yang mengumpulkan KTP ini akan membantu Gerindra untuk memenangkan calon yang nanti akan diusung.
Mereka akan menjadi tambahan kekuatan untuk Gerindra di luar kader yang sudah dimiliki. "Untuk bahan pemetaan dukungan dan data calon saksi juga penggerak suara," ujar Syarif.
Syarief menambahkna, cara ini juga menjadi salah satu cara sosialisasi Gerindra dalam mengenalkan cagub-cagubnya. Syarif mengatakan pengumpulan KTP ini akan dilakukan oleh kader Gerindra yang berada di tingkat ranting dan cabang.
“Jadi akan dilakukan oleh mesin partai kita dari tingkat ranting sampai cabang serta kader lainnya berjumlah sekitar 64 ribu orang," ujar dia.
Seperti diketahui, TemanAhok, relawan pengusung Ahok maju secara indepanden, saat ini tengah melakukan pengumpulan KTP untuk pencalonan Ahok. TemanAhok menargetkan 1 juta KTP dukungan. Calon lainnya, Yusril Ihza Mahendra juga tengah mengumpulkan KTP dukungan.
© Copyright 2024, All Rights Reserved