Aksi mogok para penjual daging di di Jabodetabek, sejak kemarin, akhirnya mendapat perhatian Presiden Joko Widodo (Jokowi). Senin (10/080 sore ini, Jokowi menggelar rapat kabinet terbatas (ratas) untuk membahas persoalan daging. Rapat ini terbilang mendadak, karena sebelumnya tidak ada dalam agenda resmi Jokowi.
Rapat dijadwalkan mulai pada pukul 17.00 WIB dan berlangsung di Istana Negara, Jakarta. Beberapa menteri yang akan hadir adalah Menko Perekonomian Sofyan Djalil, Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro, Menteri BUMN Rini Soemarno, Menteri Perdagangan Rachmat Gobel, dan Menteri Pertanian Amran Sulaiman. “Nanti rapat bahas daging," ujar Sofyan kepada pers di Istana Negara, Jakarta.
Seperti diketahui, para pedagang daging sapi di Jakarta dan Jawa Barat melakukan mogok jualan sejak hari Minggu kemarin. Aksi mogok ini sebagai bentuk protes, karena harga daging dinilai sudah terlalu mahal dan membuat mereka merugi.
Pedagang mengharapkan respons cepat dari pemerintah. Bahkan bila dalam waktu 4 hari tuntutan mereka tidak ditanggapi, maka pedagang akan turun ke jalan. Sedangkan dari pemerintah, beberapa instansi Kementerian dan Lembaga sudah berkoordinasi mencarikan solusi.
Mereka berharap pemerintah dapat memastikan pasokan daging sapi ke Rumah Potong Hewan (RPH) dan pasar. Termasuk bila pasokan itu harus ditempuh dengan jalur impor.
Harga daging sapi saat ini berada dikisaran Rp140.000/kg. Saat menjelang lebaran Idul Fitri, harga daging berkisar Rp130.000/kg dan sebelumnya harga cukup stabil di level Rp 100.000/kg.
Pedagang berhara[harga daging sapi dapat turun kembali ke level Rp90.000/kg. Dengan demikian penjualan dapat kembali normal dan konsumen juga tidak dirugikan.
© Copyright 2024, All Rights Reserved