Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS), total nilai impor beras Indonesia selama periode Januari 2024 tercatat mencapai 279,2 juta dolar (Rp4,3 triliun).
Nilai impor tadi naik sebesar 135,1% secara tahunan (yoy), dibandingkan Januari 2023 yang hanya sebesar 118,7 juta dolar (Rp1,8 triliun).
Plt Kepala BPS, Amalia Adininggar Widyasanti, mengatakan, mayoritas impor beras berasal dari Thailand, mencapai 153 juta dolar (Rp2,3 triliun).
"Kemudian disusul oleh Pakistan senilai 79,3 juta (Rp1,2 triliun), dan posisi ketiga dari Myanmar senilai 23,98 juta dolar (Rp374 miliar)," kata Amalia dalam konferensi pers, Kamis (15/2/2024).
Menurut Amalia, beras impor tidak langsung dilepaskan ke pasar dan sangat tergantung pada kebijakan pemerintah. Sehingga pola impor beras sulit diprediksi.
Saat ini terjadi kelangkaan beras di sejumlah ritel modern seperti Alfamart dan Indomaret, yang mengakibatkan kenaikan harga signifikan.
Ketua Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo), Roy Nicholas Mandey, mengatakan, permasalahan tersebut dipicu oleh penundaan masa panen hingga Maret 2024. Sedangkan beras impor pemerintah yang dikemas dalam Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) belum tiba.
Atas masalah tersebut, Aprindo menyampaikan kekhawatiran mereka terkait stok beras di ritel dan pengaruh bantuan sosial (bansos) yang diberikan pemerintah menjelang Pemilu 2024.
"(Suplai) SPHP lancar, tetapi kemarin kan ada prioritas bansos (bantuan pangan). Jadi, kan beras SPHP (dari beras) impor, impornya belum masuk, tapi pemerintah harus tetap memberikan (bantuan pangan kepada) 22 juta masyarakat marjinal itu yang 10 kg. Selama Januari kemarin sudah terkirim hampir 850.000 ton, jadi kondisinya utamakan itu (bantuan pangan) harus jalan dong," kata dia di Pasar Induk Beras Cipinang (PIBC), Jakarta Timur, Senin (12/2).
Aprindo meminta jaminan dari Bulog untuk kelancaran suplai beras SPHP ke ritel-ritel modern. Hal ini penting untuk mengatasi kelangkaan beras premium di toko ritel dan menghindari panic buying di masyarakat. []
© Copyright 2024, All Rights Reserved