Pagi ini, jam 10.00 WIB, Senin (22/08) Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan memimpin rapat kabinet paripurna membahas persiapan mudik Lebaran tahun ini. Selepas rapat kabinet, Presiden akan langsung melakukan Safari Ramadan ke beberapa kota di Jawa Barat dan Jawa Tengah.
Berdasarkan agenda dari Biro Pers dan Media Istana Kepresidenan, rapat paripurna kabinet akan berlangsung pagi ini di Kantor Presiden, dimulai pukul 10.00 WIB. Selanjutnya, pada pukul 14.00 WIB, Presiden dan rombongan akan langsung menuju Jawa Barat dan Jawa Tengah untuk melaksanakan Safari Ramadan. Safari Ramadan akan berlangsung mulai hari ini hingga tanggal 26 Agustus nanti.
Juru Bicara Presiden Bidang Dalam Negeri Julian Aldrin Pasha menjelaskan, usai rapat kabinet, rombongan Presiden akan langsung berangkat ke beberapa daerah di Jawa Barat.
"Usai sidang kabinet, Presiden akan langsung berangkat. Safari Ramadan ini akan berakhir di Tegal, Jawa Tengah," kata Julian tadi malam, Minggu (21/08).
© Copyright 2024, All Rights Reserved