Seorang remaja 18 tahun diduga sebagai pelaku penembakan di pusat perbelanjaan Olympia-Einkaufszentrum, Munich, Jerman. Remaja tersebut merupakan warga negara Jerman keturunan Iran. Dalam insiden tersebut 9 orang tewas dan pelaku juga tewas menembakkan diri.
“Terduga pelaku tinggal di Munich selama dua tahun lebih,” kata Kepala Kepolisian Munich Hubertus Andrae seperti dilansir CNN, Sabtu (23/07).
Andrae mengatakan, motif penembakan masih belum diketahui hingga saat ini. Sebelumnya, pihak kepolisian mengatakan tengah mencari tiga penembak dalam kejadian tersebut. Namun dua lelaki yang sebelumnya diinterogasi dilepaskan dari statusnya sebagai terduga.
Juru bicara kepolisian Munich, Peter Beck, menyimpulkan peristiwa ini sebagai aksi teroris. “Ini bukan tindakan kriminal biasa dan merupakan aksi teroris,” kata Beck.
Pemuda tersebut menembak orang di tengah pusat perbelanjaan seorang diri sebelum menembak dirinya sendiri. Penembakan itu menyebabkan 9 orang tewas. Namun, menurut kabar terbaru, Beck mengatakan, jumlah korban tewas bertambah menjadi sepuluh orang.
Namun Beck belum dapat mengkonfirmasi apakah jumlah korban tersebut termasuk pelaku yang melakukan bunuh diri. Sebanyak 21 orang terluka dengan tiga di antaranya mengalami luka serius.
© Copyright 2024, All Rights Reserved