Presiden Jokowi kembali mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN). Mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Wishnutama ikut menemani kunjungan tersebut.
Mengutip vlog pribadi Presiden Jokowi, kunjungan Jokowi juga untuk mempersiapkan Upacara Kemerdekaan 17 Agustus 1945. Kehadiran Wishnutama ditengarai sebagai bagian dari penyelenggara acara Peringatan Upacara Kemerdekaan tRI 2024 di IKN.
"Saya akan pergi ke Balikpapan dan setelah itu menuju IKN Nusantara. Kita akan menyaksikan kemajuan pembangunan yang berlangsung. Selanjutnya, kita akan melakukan groundbreaking beberapa institusi pendidikan dan mengecek persiapan upacara 17 Agustus yang akan datang," ujar Jokowi, dalam Instagram pribadinya, dikutip oleh Politik Indonesia, Rabu (5/6/2024).
Saat di Balikpapan, Jokowi diketahui mengunjungi Pentacity Mall Balikpapan, didampingi oleh mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Wishnutama Kusubandio, Plt. Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono, serta Raja Juli Antoni.
Wishnutama adalah sosok yang terkenal karena perannya dalam acara-acara internasional berskala besar yang diselenggarakan oleh pemerintah. Mulai dari Pesta Asean Games 2018, Gala Dinner G20, KTT ASEAN ke-43, dan World Water Forum ke-10 di Bali yang baru saja berlalu.
Semua acara tersebut sukses dan mendapat pujian tinggi baik dari dalam negeri maupun dunia internasional.
Presiden World Water Council, Loïc Fauchon memuji penyelenggaraan World Water Forum ke-10 yang digelar di Bali sebagai gelaran acara yang terbaik selama 30 tahun.
"Sekarang kalian akan menjadi water champions. Saya bisa bilang itu karena saya sendiri sudah terlibat dalam persiapan WWF dari 30 tahun yang lalu. Ini (WWF BALI) jadi persiapan yang paling professional dan efisien,” kata Loïc Fauchon di Denpasar, Bali.
Pujian serupa juga disampaikan Wakil Presiden Amerika Serikat, Kamala Harris, saat Gala Dinner KTT ASEAN ke-43. Kamala memuji keberhasilan penyelenggaraan tersebut dan menurutnya hampir melebihi Hollywood.
"Makanan, penyelenggaraan, dan hiburan semuanya hampir melebihi apa yang dilakukan di Hollywood," ujar Kamala Harris, saat itu.
Presiden memang belum memberikan pengumuman resmi soal kehadiran Wishnutama. Namun sulit melepaskan peran Wishnutama untuk acara-acara besar berskala global dan megah yang ia jalankan di negara ini. []
© Copyright 2024, All Rights Reserved