Duta Besar Tiongkok untuk Indonesia Xie Feng berkunjung ke Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (Kemenko) sekitar pukul 14.10 WIB, Jumat (28/08). Kunjungan ini diperkirakan terkait dengan proyek kereta api cepat.
Saat ini Tiongkok dan Jepang tengah bersaing ketat merayu pemerintah Indonesia untuk mendapatkan proyek kereta cepat atau high speed railway (HSR) Jakarta-Bandung.
Namun, Xie Feng tidak berbicara banyak ketika ditemui sesaat memasuki Kemenko. Dia hanya berharap semua pihak mematuhi aturan yang dilakukan pemerintah Indonesia.
Xie Feng mengakui, Tiongkok hanya melakukan satu studi kelayakan saja untuk kereta api cepat Jakarta-Bandung. "No more (tidak ada lagi yang lainnya)," kata Xie Feng, Jumat (28/08).
Sebelumnya, Perdana Menteri Jepang mengirim utusannya, Hiroto Izumi, pada Rabu (26/08) lalu sembari membawa proposal tambahan kereta cepat kepada pemerintah.
Menko Perekonomian Darmin Nasution juga membuka peluang bagi Tiongkok untuk mengajukan proposal tambahan. "Silakan kalau Tongkok mau mengusulkan juga harus sampaikan melalui surat. Kita harus adil," pungkas Darmin.
© Copyright 2024, All Rights Reserved