Pembangunan bandara baru di Kabupaten Kulonprogo, Yogyakarta akan dimulai pada 2015. Diharapkan pada tahun 2018, bandara baru tersebut sudah dapat dioperasionalkan.
Jangka waktu tersebut dinilai cukup relevan apabila pembangunan dapat dimulai pada tahun ini. Saat ini tahap pembangunan bandara sudah mencapai sosialisasi dan konsultasi publik.
"Semoga semua lancar. PT Angkasa Pura I juga menargetkan, pada Maret mendatang sudah sampai pada tahap pembebasan tanah," kata Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengkubuwono X, Jumat (06/02).
Sultan juga mendukung sepenuhnya langkah Kementerian Perhubungan apabila sosialisasi dan konsultasi publik selesai pada Februari ini.
"Jika telah selesai, pemerintah daerah segera mengeluarkan hak pengelolaan yang akan menjadi pedoman bagi Badan Pertanahan Nasional untuk penentuan harga tanah yang harus dibebaskan buat pembangunan bandara tersebut," kata Sultan.
© Copyright 2024, All Rights Reserved