Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dalam situsnya www.bmkg.go.id, hari ini, Jumat (22/05), memprediksi, hujan diperkirakan tidak turun sepanjang hari untuk semua wilayah di Jabodetabek.
“Semua wilayah di Jabodetabek akan cerah berawan pada pagi hari. Kondisi cuaca seperti ini bertahan hingga siang dan malam,” sebut BMKG.
Kemudian pada siang hari, BMKG memperkirakan sebagian wilayah di Jakarta akan cerah berawan. Sementara untuk Tangerang dan Bogor diprediksi hanya akan berawan.
Cuaca yang hampir serupa diperkirakan juga terjadi pada malam. Jabodetabek diperkirakan bercuaca berawan pada malam. Menurut prakirawan cuaca BMKG, suhu udara di Jakarta akan berkisar 26-34 derajat celcius dan tingkat kelembaban 50-85 persen.
© Copyright 2024, All Rights Reserved