Meningkatnya aktivitas vulkanik Gunung Merapi, ternyata juga berimbas ke gunung lain di pulau jawa. Gunung Semeru yang berada di Jawa Timur kini dinaikkan statusnya menjadi Waspada.
Perubahan status Semeru ini diungkapkan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Timur, Siswanto kepada pers, Rabu (27/10). "Dengan status itu, kami langsung melakukan sosialisasi ke warga. Baru jika nanti menginjak status Siaga akan dilakukan evakuasi," kata Siswanto.
Sebelumnya gunung yang terletak di Kabupaten Malang dan Lumajang ini, berstatus Waspada satu. Meski statusnya dinaikkan, pihak BPBD hanya melakukan sosialisasi kepada sejumlah warga yang berada di sekitar Semeru saja.
Dia menjelaskan sosialisasi itu dilakukan beberapa titik terdekat dengan gunung tertinggi di Jawa Timur tersebut. Di antaraya, dua kecamatan di Kabupaten Lumajang yakni, Kecamatan Pronojiwo dan Candipuro. Dua tempat itu, ujar Siswanto, bila terjadi letusan langsung terkena lemparan batu dan kerikil.
Selain itu, Kecamatan Kepasrian, Pasar Jampi dan Tempur Sari. Sebab, sungai di tiga tempat ini merupakan aliran lahar. Ditambah, lagi di Kabupaten Malang tepatnya di Kali Ampel Gading. “Tempat itu rawan banjir lahar," terang dia.
Selain kepada warga, juga sosialiasi kepada para pendaki gunung. Sebab, gunung yang memiliki puncak Mahameru ini banyak digemari sejumlah pendaki. Sejuah ini, pemerintah masih membolehkan pendaki menaiki gunung tersebut, namun, jika nanti status Semeru naik menjadi Siaga, maka para pendaki dilarang naik ke Semeru.
© Copyright 2024, All Rights Reserved