Dunia politik dan pendidikan Indonesia kembali kehilangan pakar politik yang sangat konsisten dalam memperjuangkan sendi-sendi demokrasi di Tanah Air. Guru Besar FISIP Universitas Indonesia (UI), Prof Miriam Budiardjo (83), Senin (8/1) pukul 14.10 WIB meninggal di RS Medistra Jakarta setelah sempat dirawat selama sebulan.
Prof Miriam Budiardjo, kelahiran Kediri, Jawa Timur, 20 November 1923, meninggalkan seorang putri, Gitayana Prasodjo, dan dua cucu. Suaminya, Ali Budiardjo, berpulang tahun 1999. Prof Miriam sebelumnya sempat dirawat di RS yang sama pada November 2006 lalu setelah kondisi kesehatannya yang semakin memburuk. Saat itu, Miriam Budiardjo terpaksa merayakan ulang tahunnya yang ke-83 di RS tersebut. Almarhum menderita komplikasi pernapasan dan gagal ginjal.
Meski dalam keadaan sakit, almarhum tetap produktivitas dalam menuangkan pikirannya melalui tulisan buku `Aneka Pemikiran Kekuasaan` dan merevisi buku Ilmu Politik cetakan ke-29.
Prof Miriam Budiardjo merupakan istri dari tokoh perjuangan RI, H Ali Budiardjo yang sempat menjabat sebagai Sekretaris Kementerian Penerangan, Sekretaris Delegasi RI dalam perundingan Linggarjati dengan Belanda, Anggota delegasi RI dalam perundingan dengan Belanda setelah persetujuan Renville, bergabung dengan TNI dalam gerilya, serta sekjen Kementerian Pertahanan.
Menurut rencana jenazah akan dimakamkan pada hari ini sekitar pukul 10.00 di TPU Giritama, Desa Tonjong, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Tampak melayat di rumah duka di Jalan Proklamasi No 37, Jakarta, antara lain Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan Meutia Hatta, Asmara Nababan (mantan anggota Komnas HAM), Ikrar Nusa Bhakti (peneliti Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia), serta Maswadi Rauf dan Paulus Wirutomo dari UI.
Almarhum pernah menerima Bintang Mahaputra Utama tahun 1998 dan Doktor Kehormatan Ilmu Politik dari UI (1997). Ia juga menerima Bintang Jasa Utama Pengabdian kepada Republik Indonesia selama Masa Perjuangan Kemerdekaan (1995). Selamat jalan Prof Miriam.
© Copyright 2024, All Rights Reserved