Semoga kebijakan ini bukan bagian dari perang antara industri rokok dan farmasi. Tentu juga diharapkan bukan bagian dari upaya perang industri rokok putih dan industri rokok kretek. YAgn pasti, kenaikan cukai rokok membuat pengusaha rokok lokal kempang-kempis.
Muncul kekhawatiran pengusaha rokok kretek lokal akan bangkrut dan gulung tikar. Atas alasan itu, Gabungan Pengusaha Rokok Banyuwangi (Gaporba), Jawa Timur, menolak kenaikan cukai rokok yang berlaku pada awal tahun 2011.
Para pengusaha yang tergabung dalam Gaporba, menilai kenaikan cukai membuat produk lokal tak lagi mampu bersaing dengan industri rokok besar. Mereka pun menganggap kenaikan itu merugikan karena tak berpihak pada pelaku usaha kecil.
Psalanya, kenaikan cukai untuk rokok kretek mencapai 33 persen. Sedangkan cukai rokok filter yang umumnya diproduksi pengusaha besar hanya naik 9,8 persen. Padahal, 80 persen pengusaha lokal membuat rokok jenis kretek.
Kenaikan itu dianggap tak sebanding dengan jumlah produksi pengusaha lokal di Banyuwangi. Sedikitnya 12 pengusaha lokal hanya mampu menghasilkan 55 ribu batang per hari.
© Copyright 2024, All Rights Reserved