Menghadapi Pilkada DKI 2007, tujuh partai berkoalisi yang diberi nama Koalisi Jakarta. Ketujuh partai tersebut adalah Partai Demokrat, PDI-P, PAN, PPP, PKB, PDS dan PBR yang saat ini menguasai 50 kursi dari 75 kursi di DPRD DKI Jakarta. Koalisi Jakarta yakin pasangan calon gubernur dan wakil gubernur yang mereka usung bakal terpilih dalam Pilkada DKI 2007.
Hal itu diutarakan oleh Ketua DPD Partai Demokrat (PD) DKI Jakarta, Ferial Sofyan dalam acara rapat kerja partai di Jakarta, Kamis (4/1). Dalam Raker PD Jakarta tersebut memunculkan empat nama bakal calon gubernur, yakni Fauzi Bowo, Agum Gumelar, Abdul Razak, dan Sarwono Kusumaatmadja.
Sedangkan posisi wakil gubernur, PD mengajukan sembilan bakal calon, yakni Ferial Sofyan, Asril Tanjung, Biem Benyamin, Djasri Marin, Husein Abdul Azis, Nur Faizi, Prabowo Sudirman, Yahya Sucawiya, dan Rano Karno. Para bakal calon gubernur dan wakil gubernur itu kemudian akan diseleksi Tim Sembilan dan hasilnya diserahkan ke DPP PD.
Sehari sebelumnya, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PBR DKI Jakarta Irwan Setyawan, DPW PPP Chudlary Syafi’ie Hadzamie, dan DPW PDS Constant Ponggawa, membantah partainya berniat berkoalisi dengan PKS seperti disebutkan Presiden PKS Tifatul Sembiring. "Kami tetap bersahabat, tetapi platform kami berbeda," Kata Constant.
© Copyright 2024, All Rights Reserved