Perairan Labuan, Pandeglang, Banten, masih rawan. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BKMG) memprakirakan tinggi gelombang bisa mencapai tiga meter selama tiga hari ke depan.
Analis cuaca BMKG Serang Wawan, Kamis (06/01) menyebutkan prakiraan ketinggian perairan Labuan berkisar 2-3 meter dengan jarak pandang empat sampai enam kilometer. Gelombang bergerak dari barat dengan kecepatan angin lima sampai 10 knot atau 20 kilometer per jam.
“Tiupan angin bergerak dari arah barat laut dan cuaca berawan serta berpeluang hujan ringan terjadi siang hingga malam hari. Selain itu suhu pada siang hari berkisar antara 24-31 derajat Celcius,” kata Wawan.
Selama ini, ujar Wawan, perairan Labuan Kabupaten Pandeglang meliputi Pantai Carita, Panimbang, Sumur, Tanjung Lesung dan Ujungkulon memburuk dan membahayakan bagi nelayan serta pengunjung. Saat ini, tinggi gelombang tiga meter dan angin mencapai 10 knot.
Menurut Wawan, diprakiraan beberapa hari ke depan perairan Labuan memburuk akibat adanya tekanan rendah di perairan Selatan Pulau Jawa. Kondisi demikian, tentu menimbulkan gelombang tinggi dan tiupan angin kencang. "Saya minta nelayan perahu kecil tidak melaut dan pengunjung jangan berenang di sekitar pantai karena khawatir terkena terjangan gelombang tinggi," katanya.
Sementara tinggi gelombang Banten bagian utara yakni pesisir Ciwandan, Pulorida, Merak dan Anyer berkisar 1-2 meter. Selama ini, cuaca Perairan Merak-Banten juga diminta waspada karena tiupan angin mencapai 20 kilometer per jam atau 10 knot.
"Kami minta kapal cepat yang melayani Pelabuhan Merak-Bakauheni tidak dioperasikan," pungkas Wawan.
© Copyright 2024, All Rights Reserved