Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa mengungkapan, baru ada empat perusahaan yang akan berkomitmen membangun smelter. Progres tersebut berdasarkan laporan Kementerian Energi dan Sumber Daya Alam dan Mineral (ESDM).
"Rapat prgores terkait smelter ada sejumlah kemajuan yaitu 4 perusahaan yang akan membangun smelter," kata Hatta Rajasa usai rakor energi di Jakarta, Rabu (23/04).
Menurut Hatta, pemerintah mendorong pembangunan smelter. Upaya tersebut guna memastikan percepatan terwujudnya smelter.
"Kemajuan pembangunan smelter. Kami meminta secepat mungkin mendorong agar tidak ada hambatan pembangunan smelter," ujar Hatta.
Hatta mengatakan, nantinya bagi perusahaan yang telah memiliki smelter atau yang telah menjadi olahan hasil tambang melalui smelter, akan mendapatkan keringanan pajak sampai 9%.
Upaya tersebut merupakan bentuk insentif kepada perusahaan yang akan membangun smelter. "Itu merupakan tax bagi perusahaan yang membangun smelter," ujar Hatta.
© Copyright 2024, All Rights Reserved