Selama hampir 7 jam, politisi Partai Demokrat Sutan Bhatoegana menjalani pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi KPK). Usai diperiksa, Ketua Komisi VII Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) tersebut mengaku dicecar seputar kinerja Komisi VII DPR dalam mengawasi Satuan Kerja Khusus Pengendali Hulu Migas (SKK Migas).
"Jadi begini, saya ditanya tentang kinerja Komisi VII DPR tentang mengawasi mitranya SKK migas," terang Sutan kepada pers, di KPK, Jakarta, Rabu (27/11). Sutan diperiksa KPK selama hampir 7 jam sejak Rabu pagi di Gedung KPK.
Disamping soal kinerja pengawasan Komisi VII DPR, Sutan mengaku juga ditanyakan soal pertemuan tidak resminya dengan bekas kepala SKK Migas, Rudi Rubiandini. Sutan mengaku, dalam pertemuan itu kapasitasnya sebagai undangan. Kala itu, Rudi juga membawa para pengusaha yang kalah dalam tender di SKK Migas. "Saat itu saya kan diundang, Pak Rudi sama pengusaha yang kalah tender di SKK Migas," ungkapnya.
© Copyright 2024, All Rights Reserved