Konflik di parlemen antara Koalisi Indonesia Hebat (KIH) dan Koalisi Merah Putih (KMP) akan segera berakhir. Meski waktunya belum dipastikan kapan, namun Ketua MPR RI Zulkifli Hasan optimistis perseteruan itu akan berakhir dalam waktu dekat, bisa satu atau minggu ke depan.
"Paling selesai itu seminggu lagi. Paling lama ya dua minggu selesai," ujar eks Menteri Kehutanan kepada pers di Kompleks Parlemen, Senin petang (03/11).
Menurut Zulkifli, saat ini sejumlah pimpinan partai politik tengah merajut komunikasi satu sama lain. Topik pembicaraan itu tentu saja soal perbedaan pendapat kedua kekuatan politik di parlemen. "Saya yakin selesai. Selesai itu ya DPR jadinya hanya satu lagi."
Namun Zulkifli tidak menyebutkan apa konsekuensi dari berakhirnya seteru tersebut. Apakah akan berimbas pada perombakan kursi pimpinan komisi dan alat kelengkapan Dewan atau tidak.
"Yang namanya sepakat, pasti ada yang ngalah sedikit, ada yang menang sedikit. Tapi jangan sekarang, bisa layu sebelum berkembang nanti," pungkas Zulkifli.
© Copyright 2024, All Rights Reserved