Menjelang Pidato Kenegaraan Presiden RI di Gedung DPR/MPR Senayan Jakarta, Rabu (16/8) pagi, puluhan petugas dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pun terlihat sibuk.
Petugas yang mengenakan seragam kaus putih bertuliskan "Ayo Bangkit Lawan Korupsi", itu membagikan buku saku berjudul "Memahami untuk Membasmi" kepada setiap orang yang akan memasuki Gedung DPR/MPR. Buku saku yang diterbitkan pada Agustus 2006 dalam rangkaian menyambut HUT RI ke-61 berisi informasi untuk memahami tindak pidana korupsi.
Salah seorang petugas KPK mengatakan KPK telah mencetak sekitar 100 ribu buku saku dan pada Rabu (18/8) mulai pukul 07.00 WIB melakukan pembagian buku tersebut secara gratis di sekitar 40 instansi pemerintah di Jakarta.
© Copyright 2024, All Rights Reserved