Calon Presiden yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Joko Widodo (Jokowi) mengatakan partainya akan mengintensifkan pertemuan dan komunikasi politik dengan parpol lainnya, usai pelaksanaan pemilu legislatif.
"Kami akan mendukung sebanyak-banyaknya antar PDIP dengan semua partai dalam rangka menjalin kerja sama," kata Jokowi usai bertandang ke studio TV Indosiar dan bertemu dengan Ketum Golkar, Aburizal Bakrie (Ical), Jakart Barat, Rabu malam (09/04).
Jokowi lebih memilik istilah kerja sama antar parpol dibandingkan penggunaan istilah koalisi. Jokowi tak menampik apabila nanti PDIP menjadi eksekutif maka kerjasama yang dilakukan antar parpol akan dilakukan. Namun pembicaraan itu dipastikan tidak akan membicarakan masalah bagi-bagi kursi menteri.
"Kerjasama itu tidak didasarkan pada pembagian kursi menteri. Karena sistemnya presidensiil," kata Jokowi.
Jokowi mengaku PDIP sudah sering melakukan pertemuan dengan Ketua Umun Partai Golkar Ical. Bahkan Ical sering bertemu Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri.
“Platform kami sama. Platform partai sama. Sudah bertemu sekali dua kali. Beliau juga sudah ketemu Bu Mega, dengan saya juga sudah," kata Jokowi.
© Copyright 2024, All Rights Reserved