Kementerian Agama (Kemenag) mengajak umat Islam untuk melaksanakan salat gerhana atau Salat Khusuf saat Gerhana Bulan Total (GBT) yang diperkirakan akan terjadi pada Rabu (31/01) mendatang atau 14 Jumadil Ula 1439H.
“Ditjen Bimas Islam Kementerian Agama telah menerbitkan seruan kepada para Kepala Kanwil Kemenag untuk menginstruksikan Kepala Bidang Urusan Agama Islam/Kepala Bidang Bimas Islam/Pembimbing Syariah, Kepala Kemenag Kabupaten/Kota, dan Kepala KUA untuk bersama para ulama, pimpinan ormas Islam, imam masjid, aparatur pemerintah daerah dan masyarakat untuk melaksanakan Shalat Gerhana Bulan Parsial di wilayahnya masing-masing,” kata Dirjen Bimas Islam Muhammadiyah Amin seperti dikutip dari laman Sekretariat Kabinet, Jumat (26/01).
Mengenai pelaksanaan shalat gerhana, menurut Muhammadiyah, disesuaikan dengan situasi dan kondisi daerahnya masing-masing
Dirjen Bimas Islam menjelaskan, berdasarkan data astronomi, hampir seluruh kawasan Indonesia dapat mengamati Gerhana Bulan Total ini, yang diperkirakan akan terjadi mulai pukul 20:48 WIT, 19.48 WITA, atau 18.48 WIB dan puncaknya pada pukul 20.29 WIB.
© Copyright 2024, All Rights Reserved