Federasi Serikat Pekerja (FSP) PT Perkebunan Seluruh Indonesia mendeklarasikan dukungannya untuk pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Deklarasi yang digelar di Hotel Aryadhuta, Jakarta itu dihadiri Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Hashim Djojohadikusumo.
Diacara itu, Ketua Umum FSP Perkebunan Tuhu Bangun SP mengatakan jumlah pekerja perkebunan saat ini mencapai 3.200 orang. Hingga kini mereka dihadapkan pada sejumlah permasalahan terkait kesejahteraan.
“Ada banyak hal yang dirasakan karyawan, kami seperti rakyat ke sepuluh di antara rakyat-rakyat yang ada," kata Tuhu dalam pidato deklarasinya.
Tak hanya itu, menurut Tuhu, pekerja di PT Perkebunan kerap dimanfaatkan oleh politisi untuk kepentingan politik pribadi. Bahkan, mereka dijadikan obyek konflik antara karyawan dengan masyarakat atas nama kepentingan pribadi. “Ada karyawan kami yang dibunuh, rumah dibakar, istri diperkosa, anak dicincang oleh kelompok-kelompok yang ingin merebut wilayah kami," ujar Tuhu.
Mereka berharap, dibawah kepemimpinan Prabowo-Hatta, kondisi dapat berubah menjadi lebih baik. Dengan alasan itu serikat pekerja memberikan dukungan pada pasangan itu. “Dengan ucapan Bismillah atas izin dan restu tuhan pernyataan sikap FSPP mendukung pemenang Bapak Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2014-2019,” tandas Tuhu.
© Copyright 2024, All Rights Reserved